The Invitation (2022): Ready or not vampire version?

Premisnya oke. It could have been better. Sangat menyayangkan eksekusinya.

The Invitation menceritakan tentang Evie, gadis sebatang kara yang memiliki kehidupan yang cukup sulit. Suatu hari ia mencoba tes DNA dan menemukan bahwa ia mempunyai saudara jauh. Ia diajak untuk menghadiri pernikahan anggota keluarga mereka. Evie menyetujuinya dan kehidupan di keluarga baru pun dimulai.

Nonton ini mengingatkan saya dengan Get Out (2017) dan juga tentunya Ready or Not (2019) tapi versi vampire-nya. Namun sayangnya tidak se-spektakuler kedua film tersebut. 

Sebenarnya premisnya cukup menarik, tapi dalam eksekusinya, pace-nya terlalu lambat seperti bingung ini mau dibawa lebih ke misteri atau langsung ke horrornya. Pengenalan tokohnya terlalu lama. Part horrornya sendiri malah ga menakutkan atau menegangkan sama sekali, berbeda jauh dengan Ready or Not yang benar-benar membuatmu gak tenang saat menontonnya. Tapi untuk bagian properti dan kostum sudah cukup bagus dan nampak niat.

Saya sendiri malah suka bagian romance-nya. Film ini malah seperti memberikan potensi untuk dijadikan genre dark romance. Atau mungkin bisa ditambah menjadi genre misteri yang mana Evie dibuat menerka-nerka tentang keanehan keluarganya, cocok untuk jadi series seperti Wednesday (2022).

Yang jelas eksekusi akhir dari film ini kurang dan agak konyol di beberapa part. 

Story : 6
Acting : 7
Cinematography : 7
Scoring : 6
Rating: 6.5

Komentar